in

MediaTek Dimesnity 9400: Chipset Flagship untuk Q4 2023

MediaTek dikabarkan akan meluncurkan chipset flagship terbarunya, Dimensity 9400, pada kuartal keempat (Q4) tahun ini. Informasi terbaru menunjukkan spesifikasi chipset yang menjanjikan.

Dilaporkan oleh Digital Chat Station, Dimensity 9400 akan mengusung nomor model MT6991. Chipset ini diperkirakan akan menggunakan node N3E generasi kedua 3nm dari TSMC, yang diklaim menawarkan pengurangan konsumsi daya hingga 34%.

Dimensity 9400 mempertahankan struktur inti besar dari pendahulunya. Inti berperforma Cortex-X5 saat ini diuji pada frekuensi 3,4 GHz, dengan kemungkinan peningkatan frekuensi pada peluncuran resmi. Inti utama akan didampingi oleh 3 inti Cortex-X4 dan 4 inti Cortex-A720.

Struktur inti Dimensity 9400 telah diungkapkan sebelumnya, dan hasil tes awal pada Geekbench menunjukkan bahwa chipset ini mengungguli Snapdragon 8 Gen 4 pada aspek CPU dan GPU.

Chipset ini diharapkan memberikan peningkatan performa yang signifikan dibandingkan generasi sebelumnya, menjadikannya pilihan menarik bagi perangkat seluler kelas atas yang akan dirilis akhir tahun ini.

What do you think?

Written by Hamzah Arfan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

iOS 18: Apple Rilis Undangan WWDC 2024, Fokus pada Integrasi AI

Motorola Razr 50 Segera Hadir dengan Spesifikasi Menjanjikan