Samsung akan segera menggelar acara Galaxy Unpacked pada 22 Januari mendatang. Di ajang tersebut, raksasa teknologi asal Korea Selatan itu diperkirakan akan mengungkap trio flagship terbarunya, yaitu Galaxy S25, Galaxy S25+, dan Galaxy S25 Ultra.
Selain ketiga model tersebut, bocoran terbaru mengindikasikan kehadiran anggota keempat dalam jajaran Galaxy S25, yakni Galaxy S25 Slim. Meskipun belum dipastikan apakah ponsel tersebut akan diluncurkan pada acara Unpacked, namun keberadaannya semakin jelas terlihat.
Baru-baru ini, firmware Galaxy S25 Slim (SM-S937B) terungkap di server Samsung di beberapa wilayah Eropa dan Asia, termasuk India dan Uni Emirat Arab. Firmware tersebut memiliki nomor versi S937BXXU0AYA5/S937BOXM0AYA5/S937BXXU0AYA5.
Meskipun sumber yang mengungkap informasi ini tidak memberikan detail lebih lanjut, rumor sebelumnya mengindikasikan bahwa Samsung Galaxy S25 Slim akan hadir dengan spesifikasi yang cukup menggiurkan.
Ponsel ini dikabarkan akan ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Elite, layar AMOLED FullHD+ 120Hz berukuran 6,6 inci, dan kamera utama 200MP yang ditemani oleh dua kamera pendukung 50MP, masing-masing untuk telefoto 3x dan ultrawide.
Untuk informasi lebih lengkap mengenai spekulasi seputar Samsung Galaxy S25 Slim, Anda dapat mengunjungi artikel sebelumnya di sini.
GIPHY App Key not set. Please check settings